Buku ini membahas berbagai hal terkait seni dalam pendidikan anak usia dini, mulai dari seni tari, seni musik, seni drama, seni rupa, seni dan pendidikan karakter, kreativitas, dan perkembangan anak. Semuanya dikupas secara tuntas dengan bahasa yang sederhana dan mudah dipahami. Dengan mengenal dan memaksimalkan potensi-potensi yang ada dalam diri anak dengan baik, bisa dikatakan bahwa guru ter…
Buku ini dirancang untuk memperkenalkan dan melestarikan wayang sebagai kebudayan tradisional kepada generasi muda penerus kemajuan bangsa. Mengingat bahwa negara Indonesia dikenal sebagai negara dengan beragam kebudayaan yang akhirnya menjadi salah satu aset penting negara yang berisi tentang sejarah wayang, macam-macam wayang , tokoh-tokoh pewayangan jawa dan kisah-kisahnya. Adapun kisah yang…
Ada banyak kajian tentang budaya pop dan posmodernisme yang termuat dalam buku ini. Kajian tersebut mengungkap berbagai ragam isu menarik bagi para akademisi dan orang-orang yang tertarik pada segala wacana posmodernisme dan budaya pop. Buku yang banyak membahas posmodernisme feminis ini secara lengkap terdiri dari tiga bagian. Pada Bagian Pertama berbicara tentang Postmodernitas dan Cultural S…
Buku Musik Antara Kritik dan Apresiasi, berisi kumpulan 82 artikel pilihan yang pernah dimuat di Harian Kompas selama 31 tahun. Kumpulan kritik dan esai karya musikus Suka Hardjana ini menanggapi secara tajam berbagai peristiwa musik yang pernah terjadi terutama di Jakarta. Buku ini memusatkan fokus pengamatannya terutama pada musik klasik, kontemporer, jazz, gamelan, dan berbagai masalah musik…
Seperti Diketahui Dongeng Telah menjadi Sarana atau media komunikasi Pendidikan Dan hiburan bagi anak-anak di berbagai Penjuru dunia. Pada suatu masa dongeng adalah sesuatu yang melekat dengan kehidupan anak-anak diberbagai penjuru dunia, Terutama disaat menjelang tidur mereka, Dongeng pernah berkedudukan sangat kuat sebagai sastra lisan yang efektif untuk membangun imajinasi anak-anak dan mena…
Buku ‘Perilaku Organisasi: Beberapa Model dan Submodel’ ditulis berdasarkan hasil survei dengan analisa statistik regresi ganda. Penulis mengambil dan mengkaji hanya delapan perilaku yang merupakan masalah besar di Indonesia dewasa ini. Tulisan ini tidak bermaksud mengabaikan perilaku organisasi lain sebagai fokus dan pokok pembahasan. Perilaku organisasi yang menjadi topik setiap bab adala…
Dalam melaksanakan kegiatan produksi diperlukan manajemen yang berguna untuk menerapkan keputusan-keputusan dalam upaya mengatur dan mengkoordinasikan penggunaan sumber-sumber daya dalam proses produksi untuk mencapai tujuan organisai. Pengertian manajemen menurut James AF Stoner, yang dialih bahasakan oleh T.Hani Handoko, sebagai berikut : “Manajemen adalah suatu proses perencanaan, pengorga…
Buku ini adalah sebuah pengantar metodologis dan teoritis ke analisis wacana, terutama analisis teks media. Analisis wacana adalah alternatif terhadap kebuntuan-kebuntuan dalam analisis media yang selama ini lebih didominasi oleh analisis isi konvensional dengan paradigma positivis dan konstruktivisnya. Lewat analisis wacana ini, kita akan tahu bagaimana dan mengapa pesan itu dihadirkan. dalam …
Sibelius adalah software notasi musik (music notation software) yang paling banyak digunakan oleh para musisi -- terutama arranger, composer dan guru musik – di seluruh dunia. Kemampuan menguasai software Sibelius bahkan menjadi salah satu prasyarat untuk menjadi guru musik di Amerika Serikat. Hal ini tidaklah mengherankan, karena Sibelius adalah software notasi musik yang memiliki fitur pali…
Buku kritik teater Indonesia yang ditulis orang Indonesia sendiri jumlahnya bisa dihitung dengan jari sebelah tangan. Buku ini hadir di tengah kelangkaan itu dan jadi buku kritik teater pertama yang menautkan wilayah teori, konsep dan aplikasi kritik teater. Ditulis oleh BenJon, seorang aktor, sutradara, kritikus, penulis lakon dan akademisi teater yang karya-karyanya dikenal mengeksplorasi ker…
Hozpit merupakan sebuah brand yang bergerak di bidang tatah timbul kulit. Hozpit berasal dari kata House of Pirates, yang berarti rumah bajak laut. Melalui hal tersebut tentunya karya yang diciptakan oleh Hozpit sebagian besar bernuansa bajak laut. Tatah timbul sendiri merupakan industri lama yang ada di Yogyakarta. Banyaknya seniman lokal pembuat karya tatah timbul merupakan buktinya. Akan tet…
Penciptaan karya seni akan mengambil tema dari bunga Raf lesia Arnoldi. Bunga yang satu ini merupakan tumbuhan endemik dari Sumatra, khususnya dari kota Bengkulu. Pengambilan tema bunga Ref lesia arnoldi sebagai ide karyanya dikarenakan melihat fenomena adanya kerusakan alam yang diakibatkan tangan-tangan yang tidak bertangggung jawab hingga menimbulkan kepunahan pada habitatnya. Selain hal t…
Tujuan penelitian ini adalah sebagai salah satu model pembelajaran untuk menjembatani aspek teknis bagi gitaris yang memainkan gitar klasik dan gitar elektrik rock secara beriringan melalui etude. Pada umumnya gitaris yang memainkan gitar klasik dan gitar elektrik rock merasakan beberapa teknik permainan yang agak bertolak belakang. Hal tersebut menyebabkan tidak mapannya teknik seorang gitaris…
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen pameran berdasarkan tipe, karakter, tempo, dan struktur lokasi di Gajah Galeri untuk memajukan karir perupa dan diperolehnya alur manajemen pameran seni rupa. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data yaitu observasi. Observasi dilakukan saat sebelum penelitian dengan mencermati agenda pameran dan saat penelit…
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan mendeskripsikan (1) pertunjukan harian wayang kulit di Museum Sonobudoyo ditinjau dari model (Context, Input, Process, dan Product), dan (2) faktor pendukung dan penghambat pertunjukan harian wayang kulit di Museum Sonobudoyo ditinjau dari model CIPP. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Informan penelitian yaitu Kepala Tat…
“Wa Ode Menerjang Badai" adalah perjuangan wanita Buton dalam meraih kebebasannya. Koreografi ini terinspirasi oleh pengalaman pribadi penulis/koreografer sebagai wanita yang menyandang gelar bangsawan Ode. Hari ini, banyak perempuan Buton Ode yang benar-benar ingin mencapai tujuannya dengan membuat pilihan sendiri. Dalam lagu khabanti tradisional dan novel modern Dibawah bayang-bayang Ode di…
Pendhok menjadi bagian terluar dari kelengkapan keris yang mempunyai ciri khas bentuk dan berbagai macam motif ornamen. Bentuk pendhok di Keraton Yogyakarta meliputi pendhok slorok, blewah, dan bunton. Selain dari bentuknya, motif ornamen pendhok muncul bukan hanya sebagai penghias saja, namun memiliki maksud dan tujuan. Semen gurdha merupakan salah satu bentuk ornamen pendhok gaya Yogyakarta y…
Daerah Istimewa Yogyakarta mempunyai potensi pariwisata. Potensi pariwisata DIY mengembangkan berbagai inovasi di bidang kuliner. Fenomena saat ini yaitu inovasi bisnis kue yang dikenalkan oleh selebritis sejak Tahun 2014. Penelitian ini dibuat bertujuan mengetahui bagaimana tata visual pada kemasan kue selebritis di Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan ana…
Penelitian Tesis berjudul ”Strategi Pengembangan Festival Budaya Dan Seni Tradisional Dusun Srumbung Gunung” hendak membuat perumusan rencana strategis pengembangan Festival Jajanan Tradisional agar dapat berperan lebih optimal bagi pengembangan budaya, seni, lingkungan dan ekonomi masyarakat di dusun Srumbung Gunung. Penelitian ini penting mengingat pengamatan di lapangan menunjukkan bahwa…
Sering kali persepsi negatif kita terhadap sesuatu menimbulkan gejolak terhadapnya, seperti yang terjadi pada masyarakat Sasak, khususnya masyarakat tradisi yang sering kali mengalami berbagai stigma/ stereotype. Hal ini melatar belakangi saya untuk mengangkat tema tersebut sebagai upaya klarifikasi terhadap berbagai macam stigma dilihat dari sudut pandang masyarakat pendukungnya (masyarakat Sa…
Pohon aren dikenal sebagai pohon serbaguna, di Bali pohon aren memiliki berbagai fungsi mulai dari fungsi konservasi lingkungan, fungsi arsitektural, fungsi ritual, dan fungsi sosial ekonomi. Namun keberadaan pohon aren di Bali saat ini mulai berkurang, sehingga terjadinya permasalahan lingkungan serta permasalahan sosial budaya seperti susahnya mendapatkan daun aren untuk kebutuhan upacara. Pe…
SAPIENS : Riwayat Singkat Umat Manusia; Planet Bumi telah berusia 4,5 miliar tahun. Namun, hanya dalam waktu singkat, satu spesies di antara banyak spesies lain telah menaklukkannya. Seratus ribu tahun silam, setidaknya ada enam spesies manusia yang menghuni Bumi. Dan hari ini, hanya tinggal satu spesies Homo sapiens. Itulah KITA! Apa yang terjadi dengan spesies lain? Dan apa yang mungkin terj…
Panduan arsitektur dan ikonografi Buddha ini, mulai dari gua, pagoda, stupa, dan kuil, hingga ukiran, ilustrasi, mandala, dan patung, menafsirkan bentuk dan simbolisme dari 100 situs bersejarah dan karya seni utama dengan mengacu pada kepercayaan dan narasi agama. Diilustrasikan dengan fotografi warna satu halaman penuh, setiap entri menyertakan tanggal, dimensi, dan bahan yang tepat yang digun…
Buku ini merupakan kumpulan naskah teater karya heru Kesawa Murti dari teater Gandrik. Naskah -naskah yang dibukukan meliputi : departemen Borok, Kontrang kantring, Pandol, Pasar Seret dan Pensiunan. Tentu, belum cukup mewakili semua naskah Heru Kesawa Murti yang begitu banyak dan fenomenal, seperti orde Tabung, Sindhen, Dhemit, Brigade Maling, Upeti, dan sebagainya. namun demikian, sekurangnya…
Ahli teori organisasi menjadi semakin tertarik pada industri kreatif, di mana praktik yang umum menjadi minat khusus organisasi di sektor lain saat mereka mencari cara baru untuk meningkatkan kinerja. Berfokus pada industri musik, buku ini menyiapkan dialog unik antara ahli teori organisasi terkemuka dan profesional musik. Bagian I mengeksplorasi hubungan antara teori organisasi dan literatur i…
Dari Fairlight CMI melalui MIDI hingga workstation audio digital pada pergantian milenium, Modern Records, Maverick Methods meneliti periode kritis dalam produksi rekaman musik populer komersial: era digital transformatif dari akhir 1970-an hingga 2000. Menggambar pada diskografi Lebih dari 300 rekaman di seluruh musik pop, rock, hip hop, dance, dan musik alternatif dari artis seperti Beastie B…
Lakon dewa Ruci yang mengisahkan Bima berguru kepada Drona untuk menguasai ngelmu kasampurnaan atau sangkan paraning dumadi merupakan kisah yang menarik dan unik. Penggunaan paradigma strukturalisme Levi-Strauss merupakan paradigma yang jarang dirambah oleh peneliti wayang karena penerapan paradigma ini sangat rumit dan diperlukan pemahaman yang konprehensif, penulis dengan gambang dan sangat …
Di Nusantara ini keberadaan komunitas-komunitas lokal dengan segenap tradisi yang dimiliki tidak terhitung jumlahnya. Mereka umunya hidup dengan segala tradisi, tat nilai, orientasi dan cara berpikir yang dimiliki untuk bisa mempertahankan aktivitasnya. Inilah yang kemudian dalam khasanah ilmu-ilmu sosial disebut dengan kearifan lokal. Dusun Tutup Ngisor berada di sebelah timur lereng Gunung Me…
Negara tidak pernah ada dan tidak berurusan dengan kebudayaan. karena kebudayaan merupakan seni hidup ( the art of living ) atau kehidupan sosial manusiawi ( human social life ) yang terbangun dari interaksi antar manusia, individu maupun kelompok. Kebudayaan dengan demikian adalah representasi emansipasi manusia ke arah yang lebih survive. Intervensi negara atas - meminjam istilah Gus Dur, bir…
Perkembangan studi media dan budaya atau (media cultural studies) di Indonesia mulai marak - sejak tahun 2000 - an, terutama ketika mulai bermunculan berbagai analisis teks dengan pendekatan semiotika dan analisis wacana. Perkembangan kajian media dan budaya ini semakin pesat, ketika mahasiswa ilmu - ilmu sosial dan humanisme mulai menggemari metodologi yang ditawarkan oleh tradisi studi media …
Dunia desain dan kriya dari masa ke masa menawarkan pesonanya. Gaya, kreativitas dan keindahannya menarik untuk dinikmati. Biannale pada dasarnya adalah ajang kreativitas bagi desainer dalam mengaktualisasikan konsep dan kemahiran teknik berolah desain yang mempunyai orientasi berbeda-beda, namun pada akhirnya berpengaruh besar terhadap daya kreativitas dan apresiasi desain dan kriya bagi masya…
Dalam buku ini, disajikan desain hunian, baik interior ataupun eksterior, sehingga dapat memberi jalan keluar permasalahan yang sering dialami masyarakat perkotaan. Juga disajikan desain hunian yang berpeluang menjadi tempat usaha, lahan yang luas dengan penataan ruang yang optimal, serta penggunaan material pada bangunan yang dapat meminimalisasi penggunaan material yang sulit untuk diperbaharui.
Dalam buku ajar ini, pembaca akan dapat memahami secara berurutan masing - masing bab. Urutan bab, didahului oleh pemahaman tentang drama dan unsur unsur yang mengikutinya ( bab I-VIII ). Kemudian dilanjutkan dengan pemahaman drama sebagai karya seni pertunjukan ( bab IX-XI ). Urutan - urutan tersebut akan turut mempengaruhi pemahaman yang lebih komprehensif. Pda bab I, pembagian pengertian se…
Setelah menggebrak dengan karya terdahulunya, Understanding Comics (Memahami komik), kini penulis menjabarkan duabelas revolusi dalam dunia komik, baik dalam produksi dan penerimaan maupun dalam menghadapi dunia digital yang dihadirkan teknologi komputer dan internet. McCloud mengungkap berbagai kelebihan komik Amerika, Eropa, dan Jepang (Manga), berikut perkembangan mutakhir teknologi dan buda…
Celebrate Chinese Culture adalah rangkaian buku-buku epik yang menceritakan warisan budaya China dalam berbagai segi kehidupan. Modernitas China tidak dapat sepenuhnya dlpahami tanpa melihat kembali tonggak sejarah dari penemuan-penemuan hebat, eksploitasi politik, dan kekhasan seni yang ada. Rangkaian buku ini akan menyuguhkan wawasan mengenai salah satu peradaban terbesar di dunia bagi para p…
Buku ini membahas Kebijakan Orde Baru yang lebih mendukung berkembangnya musik populer yang diadopsi dari Barat, dibandingkan pada saat pemerintahan Soekarno. Hal tersebut dimulai dari keberadaan musik populer yang dimanfaatkan oleh ABRI untuk berintegrasi dengan rakyat pasca peristiwa G30S, dengan tujuan mendapatkan informasi dan bantuan dalam membubarkan PKI. Situasi ini menyebabkan timbulnya…
Perbincangan tentang hak cipta akhir - akhir ini semakin menuai kontroversi, pro dan kontra. Terutama dikatkan dengan keadilan negara - n egara berkembang yang nota bene masih memprioritaskan kesejahteraan rakyatnya. Namun, bagaimanapun ke depan isu ini akan menjadi bagian yang tak terpisahkan dari perlindungan hak cipta di Indonesia. Saat ini, kasus -kasus pelanggaran hukum kah cipta belumlah …
Dari segi artistik, esoteri, filosofi, dan teknik, Tosan Aji yaitu segala bentuk senjata tradisional berbasis logam yang dikembangkan di Nusantara merupakan wujud capaian budaya yang luar biasa. Harta pusaka itu diciptakan bukan hanya dengan andalan teknik, tetapi juga laku, yaitu praktik kerelaan hidup untuk menyelam ke kedalaman diri dan penyerahan kepada Kuasa Yang Mahabesar. Karena itu, Tos…
Buku ini berisi ulasan tentang 30 film Indonesia terlaris sepanjang tahun 2002 - 2018. Ulasan film, lebih menitik beratkan pada aspek estetik, baik genre, franchise, cerita, maupun pendekatan sinematik yang dipilih oleh para sineasnya. Buku ini juga mengupas lebih jauh, bagaimana 30 film terlaris ini mampu mmengaruhi arah industri perfilman kita dari tahun ke tahun. Buku ini tak hanya berguna b…
Buku ini merupakan buku pertama di Indonesia yang membahas bagaimanamenulis tentang musik. Berisi tidak hanya sekedar tips prkatis, tapi disertai kunci-kunci pendalaman wawasan teoritik. Membantu sispa saja, baik itu jurnalis, mahasiswa, dosen, musisi, atau masyarakat umum yang ingin menulis tentang musik sesuai kaidah jurnalistik dan ilmu musik
Buku ini merupakan salah satu hasil pencarian aspek - aspek artistik dan kaitannya dengan dampak sosial masyarakat penyangganya. maksud dan tujuan penulisan buku ini adalah sebagai buku referensi mahasiswa yang berminat menekuni bidang kajian seni pertunjukan , baik yang sedang kuliah di program studi pendidikan seni tari danmusik, fakultas sastra universitas Negeri Malang maupun mahasiswa yang…
Kumpulan tulisan para Koreografer muda tari kontemporer Indonesia dari lingkaran Paradance Festival di Jogja. Di dalamnya, mereka bertutur tentang sejarah dan dinamika pertautan diri perjalanan hidup mereka terhadap dunia tari kontemporer dan kekaryaan mereka. Buku ini cukup pas untuk melihat pertumbuhan dan perkembangan tari kontemporer saat ini dan menjadi media refleksi para koreografer muda…
Islam dan jawa adalah dua entitas yang berbeda. Namun dalam kenyataannya, keduanya dapat hidup berdampingan secara damai (peacfully). Masuknya Islam ke tanah Jawa itu sendin terbukti tidak menimbulkan berbagai ketegangan-ketegangan (tension yang cukup berarti. Bahkan lebih dari itu, keduanya saling terbukauntuk berinteraksi dan interelasi pada tataran nilai dan budaya. Ada banyak kemungkinan (p…
Berkat popularitas teknik mesin cetak tradisional di DIY dan lingkaran perajin indie, teknik ini menjadi kesayangan dunia alat tulis dengan studio baru yang inovatif bermunculan di seluruh dunia, dari Texas hingga Denmark. Little Book of Letterpress adalah harta karun berupa karya luar biasa dari beberapa studio letterpress terpanas dan terkeren yang bekerja saat ini, termasuk Egg Press dan Hel…
Buku ini memuat tuntunan belajar fotografi yang disarikan dari pengalaman penulis dalam menekuni fotografi selama 38 tahun. Isi buku dimulai dengan memperkenalkan fotografi sebagai sebuah proses pembelajaran yang kemudian dilanjutkan dengan teknik fotografi yang dibagi dalam beberapa segmen mulai dari meilih peralatan, pengoperasian alat, teknik dasar fotografi, komposisi dan pembentukan konsep…
Sebuah karya sastra besar dan fenomenal dari Sri Sultan hamengkubuwono V, seorang raja di kasultanan Yogyakarta yang bertahta sejak 19 Desember 1823 sampai dengan 5 juni 1855. Beliau adalah bangsawan, pemimpin, pemikir dan seniman besar besar dengan sekian banyak karya yang dihasilkan. Adalah Serat Purwakandha, yang merupakan salah satu karya besar dari Sri Sultan Hamengkubuwono V. Melalui Sera…
Manajemen media identik dengan adanya faktor ketidakpastian. Faktor inidisebabkan beberapa kondisi seperti perubahan regulasi, fluktuasi ekonomi, sistem permodalan, perkembangan teknologi, keterbatasan sumber daya manusia yang berkualitas, meningkatnya kesadaran dan tuntutan publik, serta pergeseran minat konsumen media. Dalam kaitan ini, kajian manajemen media memiliki posisi yang sangat penti…
Sebagai salah satu wilayah yang memiliki sejarah kesultanan - kesultanan besar di masa lampau, Melayu Riau menyimpan kekayaan seni berpakaian yang tinggi. Unsur terpenting dari pakaian tradisional Melayu adalah songket. Ciri khas kain tenun songket terletak pada hiasannya yang dibuat dari benang emas dan perak. Corak ( motif ) dan ragi ( desain ) tenun songket sangat indah, beraneka ragam, dan …
Samurai: An Illustrated History menghidupkan kembali dunia samurai Jepang abad pertengahan yang penuh kekerasan, penuh gejolak, dan pada saat yang sama. Buku sejarah Jepang ini menelusuri kisah fenomena sejarah yang unik: periode 700 tahun yang setara dengan seluruh bentangan sejarah Barat antara pemerintahan raja Tentara Salib Richard the Lionhearted dan Ratu Victoria di puncak Kerajaan Inggri…
South of Sahara, di hutan hujan tropis dan hutan sabana, Afrika melahirkan seni yang kekuatan dan keindahannya hanya dihargai sepenuhnya di barat selama abad ini. Di wilayah yang luas dari pantai Guinea hingga Tanzania, pengrajin suku mengukir gambar yang kuat dalam bentuk topeng dan figur untuk digunakan dalam tarian dan ritual lainnya. Ini adalah karya religius, terutama berkaitan dengan hubu…