Text
Bung Karno: Kolektor dan Patron Seni Rupa Indonesia
Presiden Republik Indonesia pertama, Ir. Sukarno atau Bung Karno, selain sebagai pemimpin politik bagi partainya, suami bagi istri-istrinya, bapak bagi anak-anaknya, presiden bagi rakyatnya adalah seorang kolektor benda-benda senirupa. Benda-benda yang dikoleksinya bukanlah semata-mata sebagai benda biasa, sebagian besar bersejarah, bermakna, dan berharga bagi bangsa ini. Upaya atas pelacakan sejarah dan jejak Bung Karno sebagai kolektor, inilah yang menjadi perhatian utama buku ini. Bersama situasi politik dan perjuangan bangsa selama hidupnya, benda-benda seni ini menjadi saksi dan catatan sejarah berharga bagi bangsa Indonesia. Disertai foto-foto yang langka dan detail pada setiap kisah, menyebabkan buku ini menjadi referensi penting bagi pemerhati sejarah, budaya dan politik.
Tidak tersedia versi lain