Text
Struktur Dan fungsi Pajoge Makkunrai Pada Masyarakat Bugis Di Sulawesi Selatan
Pajoge dikenal sebagai sebuah tari yang hidup di masyarakat Bugis Sulawesi Selatan. Tarian ini disajikan pada pesta perkawinan keluarga raja. Penari Pajoge berasal dari kalangan masyarakat biasa yang dipilih oleh keluarga raja dengan kriteria khusus dan dilatih oleh indo pajoge. Berbicara tentang pajoge tidaklah dapat dipisahkan antara pajoge makkunrai yaitu pajoge yang ditarikan oleh perempuan dan pajoge angkong yaitu pajoge yang ditarikan oleh penari calabai atau wadam atau oleh masyarakat bugis dikenal dengan istilah bissu. Akan tetapi objek penelitian ini adalah Pajoge Makkunrai. Pertunjukan ini menjadi menarik ketika pasang surut berbagai peristiwa di Sulawesi Selatan namun pajoge masih tetep bertahan bahkan menjadi salah satu materi yang diajarkan disekolah dan perguruan tinggi. Selain itu ada upaya pemerintah untuk menumbuhkan kembali pajoge makkunrai, melalui pelatihan dan festival. Fakta inilah yang menjadi fokus pijak penelitian ini, yakni mengetahui struktur dan fungsi pajoge.
Tidak tersedia versi lain