Text
Pertunjukan Kabaret Sebagaire Presentasi Identitas Subkultur
Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana ruang pertunjukan sebagai wahana yang dapat membangun identitas para pelaku dalam sudut pandang subkultur. Hadirnya pertunjukan kabaret Oyot Godhong selain bertujuan sebagai hiburan juga berfungsi sebagai ruang untuk membangun identitas secara kolektif bagi pelaku yang sekaligus kaum LGBT. Ciri khas yang menarik dari sajiannya yakni penggunaan lipsync menggunakan konsep parodi yang berkorelasi dengan konstruksi identitas kaum tersebut. Proses konstruksi identitas kolektif mereka merupakan gambaran dari upaya mempertahankan nilai identitas gender dari tekanan masyarakat di luar mereka yang secara umum masih dianggap berbeda. Teori-teori yang digunakan untuk mendukung penelitian ini adalah Hanfler tentang teori Subkultur sebagaimana untuk mengidentifikasi pertunjukan kabaret sebagai subkultur. Selain itu Hebdige juga digunakan untuk melihat gaya dari pelaku serta Melucci tentang Identitas Kolektif untuk melihat pelaku membangun identitasnya secara kolektif. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan metode studi kasus. Subjek penelitian adalah komunitas LGBT pertunjukan kabaret di Oyot Godhong kafe, Hamzah batik. Data yang dianalisis adalah data yang dikumpulkan dari hasil wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penggunaan Lip-sync di kabaret dikarenakan lebih menghemat biaya dan waktu (efisien) serta penggunaan lip-sync
bagi pelaku bertujuan mendukung aksen citranya sebagai perempuan. Faktor-fakor yang melatarbelakangi para pelaku adalah kebebasan ekspresi, perasaan solidaritas dan harapan diterima oleh masyarakat dominan akan keberadaan yang terpinggirkan selama ini. Pelaku kabaret membangun identitas subkultur dengan cara menjadi female impersonator. Bergaya kewanitaan menggunakan konsep parodi di atas panggung. Dalam prakteknya para talent mengenakan aksesoris, atribut yang mengarah pada penampilan wanita sesuai penyanyi dari artis yang dibawakan dengan lip-sync. Kabaret juga menggunakan struktur manajerial di balik panggung, dibangun secara kolektif.
Tidak tersedia versi lain