Tugas Akhir
Pertunjukan Legenda Roro Jonggrang: Sajian Alternatif Pertunjukan Pariwisata di Ramayana Ballet Prambanan
Penelitian dengan judul “Pertunjukan Legenda Roro Jonggrang: Sajian Alternatif Pertunjukan Pariwisata di Ramayana Ballet Prambanan” merupakan penelitian yang berawal dari kajian seni pertunjukan dengan titik fokus pada kata alternatif. Kata allternatif tidak hanya sebagai sebuah pilihan namun dapat merujuk pada sesutau yang terjadi karena sengaja maupun tidak sengaja. Hal tersebut berupa tujuan pariwisata, pengembangan, pemanfaatan budaya, perokonomian, dan lain-lain. Sehingga penelitian ini merambah sampai pada kajian sosial, budaya, dan pariwisata. Adanya pertunjukan baru tidak hanya sebagai pilihan, banyaknya sebuah pertimbangan di belakang menjadikan proses terbentuknya sebuah pertunjukan. Hingga pada budaya masyarakat yang ditonjolkan menjadikan potensi pertunjukan Legenda Roro Jonggrang sebagai pertunjukan pariwisata. Kemudian berpengaruh pada sektor perokonomian dan tanggapan masyarakat sekitar dengan adanya pertunjukan baru. Penelitian ini menggunakan metode penelitian mix method, sebuah gabungan metode penelitian kualitatif dengan metode penelitian kuantitatif. Berupaya untuk membuat data yang tampak samar dapat semakin kuat dan dapat dianalisis dengan logis.
Tidak tersedia versi lain