Text
Paradigma - paradigma kualitatif untuk penelitian seni, humanioradan budaya
Buku Paradigma-paradigma kualitatif untuk penelitian seni, humaniora dan budaya ini, merupakan pemikiran paradigma teoritis guna menjadi "pisau analisis" pengkajian dan penelitian seni, ilmu-ilmu sosial dan budaya. Keunggulan dari buku ini adalah memaparkan model-model pendekatan penelitian seni dan humaniora dengan paradigma keilmuwan setelah era modern, lebih tepatnya banyak mengungkapkan pemikiran-pemikiran para filosof era postmodern. Era modern yang didominasi oleh pemikiran subjek-objek, menjadi objektivikasi manusia mulai dicerahkan dengan pemikiran inter subjek dalam mendekati persoalan penelitian kebudayaan manusia.Buku ini merupakan kumpulan teori dan paradigma era postpositivisme dalam penelitian kualitatif. Buku ini merupakan penguat pisau analisis bagi para peneliti kualitatif sehingga penelitian-penelitian seni, humaniora dan budaya lebih mendasarkan pada kesatuan axiology, teks dan konteks, harmoni dan selaras dengan setting budaya masyarakat guna memperoleh hasil interpretasi pemaknaan sesuai dengan trajectory focus penelitian. Sebagian artikel dalam buku ini memang khusus ditulis guna penyampaian gagasan pentingnya pemahaman yang tebal dan mendalam dalam kajian seni budaya masyarakat dengan lebih menekankan pada paradigma penelitian kualitatif dengan memperhatikan aspek sosial-budaya masyarakatnya. Sebagian artikelartikel yang lain merupakan tulisan yang dimuat di jurnal dan pemakalah seminar nasional maupun internasional. Pandangan-pandangan para pemikir kajian budaya masyarakat diungkapkan di dalam buku ini, sekaligus penerapan-penerapan kajiannya baik guna analisis ilmiah maupun kaitannya dengan penelitian seni dan budaya masyarakat.
Tidak tersedia versi lain