Berhadapan dengan sni timbul pelbagai pertanyaan. Apa itu indah?Apa itu seni? Apa yang membedakan karya seni dari karya bukan seni?Atas dasar apa seni nilai indah?Apa keindahan ada kedekatan dengan kebaikan, dengan kebaikan moral? Dan, sebaliknya apa seni juga boleh memproduksikan sesuatu yang kelihatan atau kedengaran jelek? Apakah sesuatu yang dengan sengaja dibuat untuk mengungkapkan kejelek…
Berusik secara faktual adalah seni yang esensinya berhubungan erat dengan indra penengaran dan pengalaman waktu. Atas dasar kedua aspek ini dan yang dapat dibedakan namun tidak dapat dipisah-pisahkan pada pengalaman musikal sejati, agaknya diperlukan agar dalam estetika yang lengkap juga dijelaskan dengan baik tentang 'susunan bunyi' dan 'susunan waktu' yang terdapat pada setiap karya musik. Ti…
Kelompok kuartet gesek memerlukan strategi yang efektif dalam koordinasi untuk mengatasi masalah asinkron dan ketidakterpaduan antar pemain saat pertunjukan. Strategi yang umum dilakukan adalah berkoordinasi menggunakan interaksi perilaku nonverbal. Sayangnya, mahasiswa ISI Yogyakarta tidak memperoleh pelatihan khusus mengenai perilaku nonverbal sebagai suatu yang esensial di dalam praktik ansa…
Tidak banyak pemain perkusi khususnya marimba yang merasa dirinya membutuhkan gestur dalam pertunjukan melainkan hanya sekedar bermain layaknya copy-paste apa yang ada di dalam partitur. Melihat fenomena ini, perlu adanya klarifikasi dan pengarahan terhadap setiap pemain marimba betapa pentingnya gestur bagi seorang perfomence. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan sebagai pendukung reinterpr…
Penelitian ini bertujuan untuk memahami serta menganalisis sejauh mana hubungan dan fungsi gestur-ekspresi dalam komunikasi musikal pianis. Gestur sendiri menurut Delalande (1988) diklasifikasikan dalam tiga kategori dan pada penelitian kali ini penulis berfokus pada ancillary gesture yang mana gerakan tubuh dan ekspresi wajah pianis tidak memiliki kaitan dengan produksi suara yang dihasilkan s…
Penelitian ini mendalami relasi yang kompleks antara imajinasi musikal dan pengalaman mengalir (flow) pada pertunjukan musik berbasis teknik live coding. Imajinasi musikal memegang peran sentral dalam penciptaan dan pertunjukan musik. Oleh karena itu, Imajinasi musikal dianggap sebagai stimulus kreatif yang mendasar dalam proses penciptaan musik. Dengan menggunakan pendekatan teori kreativitas …
Dasar penelitian ini untuk melihat kompleksitas dalam aktivitas ritual maupun musikal guna memahami fakta, proses, struktur dan kehadiran Gong Kelentang untuk mencapai tujuan dari upacara bekenjong. Penelitian mengadopsi perspektif pergelaran (performance perspective) guna mendalami aspek musikal dalam rangkaian alur upacara maupun ritual bekenjong. Kemudian menerapkan perspektif antropologi un…
Tidak bisa dipungkiri bahwa, antara analisis musik dan pertunjukan sama pentingnya. Walaupun ke dua wilayah saling beririsan, namun sulit bagi praktisi memproyeksikan secara ketat hasil analisis ke dalam sebuah pertunjukan, kecuali analisis tersebut berhubungan dengan bentuk yang umum. Sementara Rink menawarkan Perspective theory yang berusaha menguraikan konten skor seperti tindakan analisis d…
Orkestra merupakan kelompok seni budaya yang memiliki format besar. Skala pemain musik yang besar dalam orkestra membutuhkan pengelolaan manajemen sumber daya manusia yang mumpuni, termasuk rekrutmen dan seleksi yang dilakukan. Berdasarkan hal tersebut, maka dilakukan penelitian terhadap proses rekrutmen dan seleksi beserta faktor yang mempengaruhi terhadap Yogyakarta Royal Orchestra. Yogyakart…
Penelitian ini bertujuan untuk memahami pengaruh tremolo melodi ina sebagai teknik permainan Ansambel Musik Kolintang Kayu (AMKK) terhadap preferensi pemain. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah kualitatif desktriptif dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan diskusi kelompok terarah. Observasi dilakukan untuk memperoleh data teknik-teknik yang digunakan pemain pada melo…
Musik telah berabad lamanya dipercaya memiliki kekuatan untuk menyembuhkan jiwa manusia. Sejalan dengan makin mengglobalnya teknologi dan kemajuan peradaban, selama beberapa dekade terakhir praktik dan penyambuhan melalui musik telah teruji secara empirik. Terapi musik mendapat tempat sebagai terapi yang holistik, karena teknik penyembuhannya secara langsung menyentuh aspek kognisi, afeksi, da…
Music After Deleuze mengeksplorasi bagaimana konsep Deleuzian menawarkan cara berpikir yang menarik tentang berbagai jenis musik. Konsep perbedaan, identitas, dan repetisi menawarkan pendekatan baru pada seni musik Barat dari Beethoven hingga Boulez dan Bernhard Lang serta improvisasi jazz, musik populer dan sakral. Konsep 'rimpang', 'kumpulan' dan 'refrain' memungkinkan kita untuk memikirkan k…
Musik selain sebagai sarana pendukung kebutuhan keseharian dari suatu masyarakat tertentu (yang bersifat sakral religius sampai profan) sekaligus juga sebagai sarana ungkapan kejiwaan yang estetis, kehadirannya hampir sulit dipisahkan dengan berbagai bentuk ungkapan seni yang lain seprti tari, wayang dan teater. Jumlah etnomusikolog pribumi jumlahnya juga masih sedikit. Kendala lain adalah baca…
Prof. Dr. Sumarsam adalah pengrawit sekaligus intelektual yang sadar bahwa estetika karawitan Jawa penuh perhitungan yang sangat kompleks. Bunyi-bunyi gamelan secara empirik terwujud lewat konstruk, konsep, dan proposisi artistik-musikal yang terdefinisikan. Dalam buku ini, ia berusaha tekun memahami dan menjelaskannya. Tesisnya mengenai kedalaman lagu gamelan di tahun 1976 (bagian pertama pert…
Psikologi dan musikologi merupakan dua cabang ilmu pengetahuan tua, yang satu mendalami perilaku manusia dan satunya lagi memaparkan hasil/produk dari perilaku tersebut. Kedua elemen tersebut pada prinsipnya tidak terpisahkan karena saat ini telah banyak penelitian interdisiplin yang hasilnya memberikan sumbangsih positif dalam kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, penulis berupaya mendisemin…
Dalam hampir tiga puluh tahun sejak Listen pertama kali muncul, waktu telah berubah dan bersama mereka buku telah berubah secara substansial. Perubahan terbesar terjadi pada tahun 1986 ketika Listen, Brief Edition, menggantikan edisi ketiga yang lebih panjang dan komprehensif - tepat pada saat musik mulai diterbitkan dalam bentuk CD. Teknologi ini akan segera memiliki dampak yang menentukan pad…
Saya melihat Mas Suka sebagai “mahkluk langka”. Dia adalah manusia Jawa yang tercerahkan aufklarung Barat melalui jalan musik. Pencerahan pikiran tidak mengubahnya menjadi “bule”. Mas Suka tidak suka sesuatu yang “ke-Barat-Barat-an”. Dia tidak menyukai gincu permukaan, melainkan sesuatu yang esensial. -Bre Redana, Wartawan Senior Kompas Kalimat Pak Suka yang tidak akan saya lupakan …
Membuat musik jadi mudah? CD disertakan. “Ada sedikit buku tentang aransemen dan orkestrasi, lebih sedikit yang mutakhir, dan tidak ada yang menjelaskan proses dengan mudah dengan cara yang menyenangkan untuk dibaca. Buku ini mendemonstrasikan bagaimana mengambil komposisi sederhana dan mengaturnya untuk berbagai jenis instrumen dan ansambel vokal. Lagu yang sama digunakan sebagai contoh di s…
Perspektif Teori Musik Kontemporer termasuk kontribusi untuk metatheory dan metodologi oleh Milton Babbitt, Arthur Berger, Pierre Boulez, Benjamin Boretz, Edward T. Cone, Henri Pousseur, dan lain-lain; esai tentang teori komposisi oleh komposer seperti Babbitt, Karlheinz Stockhausen, J. K. Randall, dan Peter Westergaard. Seri buku Norton baru ini, yang dikhususkan untuk diskusi informasi tentan…
Modernisasi budaya Tiongkok telah menjadi fitur utama kebijakan dalam negeri sejak Partai Komunis China mengambil alih kepemimpinan politik pada tahun 1949. Program modernisasi ini memiliki efek mendalam pada praktik musikal asli. Tetapi pengaruhnya saling menguntungkan, untuk musik, sebagai peserta dalam upaya modernisasi, menjadi lokasi baik untuk melegitimasi maupun untuk menumbangkan kebija…
Musik adalah pusat dari banyak peristiwa penting di dunia Islam. Namun banyak anggota masyarakat Islam yang mengikuti ajaran Alquran memegang musik dan musisi dalam hal yang sangat sedikit. Hiromi Lorraine Sakata memeriksa paradoks ini selama penelitiannya di Afghanistan pada akhir 1960-an dan awal 1970-an, dan menghasilkan buku yang berwawasan luas ini. Melalui studi kasus di kota Herat (Afgha…
Konon, musik keroncong berasal dari tarian Moresco Arab Moor yang dibawa oleh para pelaut Portugis bersama gitar cavaquinho sejenis ukulele. Apa pun latar belakangnya, sejarah musik keroncong berawal dari Kampung Tugu sejak zaman Hindia Belanda melalui komunitas Tugu sehingga dinamakan Krontjong Toegoe. Keberadaan komunitas Tugu amat penting karena dari situlah lahir musik keroncong yang mereka…
Pertunjukan broadway di Indonesia berhasil diadakan oleh rumah produksi bernama TEMAN. Dengan menggunakan beberapa benchmarking yang sudah menjadi ciri khas broadway, maka pantaslah pementasan broadway di Indonesia dikaji melalui pendekatan benchmarking. Beberapa teori utama digunakan antara lain teori dan proses benchmarking, teori pengelolaan seni pertunjukan, gaya kepemimpinan, manajemen s…
Pakkurru Sumange' melacak sejarah seni pertunjukan Sulawesi Selatan mulai 1940-an hingga tahun-tahun menjelang pergantian milenium, sekaligus menceritakan pada kita bagaimana tradisi musik dan tari itu berkembang dari praktik-praktik ritual masa lampau sampai menjadi acuan dalam seni avant garde. Sang penulis, Anderson Sutton, pun menuntun pembaca menuju sebuah kaleidoskop sejumlah acara pertun…
Studi mengenai hubungan antara musik dengan masyarakat memiliki ikatan yang tidak pernah dapat dipisahkan. Di dalam musik terdapat elemen sosial, karena musisi bukanlah suatu entitas di luar masyarakat. Artinya musisi sendiri menjadi bagian dari anggota sosial masyarakat yang akan terus saling mempengaruhi secara rasional. Max Weber mencoba memproblematisir antara musik dan sosial tidak hanya s…
Tujuan penelitian ini untuk memahami fenomena apropriasi musikal ansambel musik Eropa dan gamelan Jawa pada iringan tari di Keraton Yogyakarta, khususnya pada permainan komposisi gendhing gati mardawa, gati raja, serta gendhinggendhing iringan beksan lawung ageng yang terdiri dari: gendhing ron ing tawang, rog-rog asem dan bima kurda. Berawal dari pengalaman masa kanak, remaja, hingga dewasa, m…
Berisi tentang pengetahuan dan pengalaman musik penulis, seorang musisi muda yang banyak talenta dari Bandung. Di dalamnya mengulas wawasan musik seperti tujuan bermusik, fenomena musik dalam kacamata evolusi, hubungan musik dengan otak, fungsi musik bagi kehidupan, dan seputar teknis - teknis bermusik secara umum. Musik bisa dipaparkan secara ilmiah, bisa dibahas dari sisi sains, dan dijelaska…
PAMERAN DUNIA tahun 1889 di Paris merupakan pertemuan pertama orang Eropa dengan musik Jawa. Ketakjuban mereka akan Dunia Timur telah ada sejak lama dan pameran besar, yang berulang-ulang diadakan sepanjang abad ke-19, menonjolkan minat menggebu itu. Orang banyak akhirnya dapat melihat, mendengar, merasakan, menyentuh Dunia Timur yang selama ini seolah-olah mitos saja. Sudah menjadi pendapat ya…
Buku-buku ini berasal dari karya AHRC Research Center for Musical Performance as Creative Practice (www.cmpcp.ac.uk), yang melakukan program penelitian ambisius dari 2009 hingga 2014 yang berfokus pada pertunjukan musik langsung dan pembuatan musik kreatif. Interaksi dekat Centre dengan musisi di berbagai tradisi dan pada berbagai tingkat keahlian memastikan vitalitas musik dan kelangsungan akt…
Dalam banyak hal, Kande dan sike rebana memiliki kesamaan tertentu dalam hubungannya dengan "keislaman". Kedua jenis musik tersebut mengekspresikan tingkat ambiguitas dan fleksibilitas dalam menghadapi, atau memposisikan dirinya dalam konteks. ortodoksi agama. Kedua genre tersebut mewakili depatures terkenal dari seni masa lalu, bahkan jika mereka masih menarik banyak kekuatan mereka dari tradi…
Penelitian ini bertujuan untuk memahami fenomena transformasii media komunikasi Tahuri dari penanda budaya menjadi penanda musikal dalam kehidupan masyarakat Hutumuri. Transformasi memang bukan sebuah fenomenayang baru dalam kehidupan masyarakat. Namun, secara spesifik belum diketahui faktor pendorong transformasi Tahuri dalam kehidupan masyarakatHutumuri yang dikaitkan dengan kemampuan perseps…
Permainan yang dimainkan dalam cengkok instrumen harmonium muncul secara alami tanpa adanya kaidah-kaidah permainan secara jelas dalam setiap permainan cengkok instrumen musik ghazal. Hal ini membuat penulis merasa musik ini penting untuk diteliti karena pada dasarnya akan memberikan sumbangsih pengetahuan permainan cengkok yang lebih definitif daripada yang selama ini ada di lapangan. Penulis …
Ditujukan untuk pelajar musik, musisi profesional, dan pecinta musik, Chamber Music: An Essential History mencakup repertoar dari Renaissance hingga saat ini, melintasi genre untuk memasukkan kuartet gesek, trio piano, kuintet klarinet, dan pengelompokan lainnya. Mark A. Radice memberikan gambaran menyeluruh dan sejarah genre yang sudah lama ada dan dicintai ini, biasanya dilakukan oleh kelompo…
Pd diprakarsai oleh insinyur perangkat lunak Amerika Miller Puckette, yang sebelumnya ikut mengembangkan perangkat lunak terkenal dan terstruktur serupa Max/Msp. Pd bukan komersial, tidak dikembangkan oleh korporasi dan tidak untuk dijual. Sebaliknya, ini adalah "sumber terbuka". kode sumbernya bukan milik (dipatenkan) perusahaan, tetapi tersedia secara bebas untuk semua orang. Satu kelemahan b…
Tujuan penelitian ini untuk memahami fenomena apropriasi musikal ansambel musik Eropa dan gamelan Jawa pada iringan tari di Keraton Yogyakarta, khususnya pada permainan komposisi gendhing gati mardawa, gati raja, serta gendhinggendhing iringan beksan lawung ageng yang terdiri dari: gendhing ron ing tawang, rog-rog asem dan bima kurda. Berawal dari pengalaman masa kanak, remaja, hingga dewasa, m…
Estetika musik hanyalah salah satu segi dari sekian banyak pengetahuan tentang musik yang satu sama lain saling berkaitan. Melalui buku ini kita diajak menimba pengetahuan secara mendalam, tidak hanya mengenai keindahan hasil karya musik semata, tetapi juga sampai kepada proses tafsir yang paling substansial, mengurai unsur yang lebih mendasar lagi, yaitu sebab-musabab terjadinya bunyi, ciri-ci…
Musik ada di mana-mana sehingga mudah untuk mengabaikan pengaruh kuat yang diberikannya di banyak bidang kehidupan kita - dari lahir, melalui masa kanak-kanak, hingga usia tua. Psikologi Musik Sosial dan Terapan adalah penerus Psikologi Sosial Musik terlaris dan berpengaruh. Ini mempertimbangkan nilai musik dalam kehidupan sehari-hari, menjawab beberapa pertanyaan abadi tentang musik.Buku ini d…
Permasalahan ini lebih sering menjadi kajian psikologi yang kemudian melahirkan teori-teori memori. Selain itu, kebanyakan studi tentang transmisi musik mengambil objek musik yang bersyair atau "lagu". Oleh karena itu, dalam penelitian ini penulis mengambil objek berupa Kelentangan Dayak Benuaq yang merupakan sajian musik instrumental (bukan musik bersyair) dan menggunakan pendekatan etnografis…
Buku ini memberikan informasi menarik kepada kita tentang serunya menghayati pengalaman musikal, meskipun berangkat dari pengalaman pribadi penulisnya, yang personal-subjektif, namun buku ini sangat informatif, memberi pengetahuan/referensi yang cukup berbobot terkait perjalanan musikal yang diceritakan, buku ini sangat cocok bafi pendidik, bagi penghobi dan komunitas musik lainnya. Salah satu …
Buku ini merupakan sumber informasi dan praktis bagi semua orang yang berinvestasi dalam menjadikan komposisi musik sebagai bagian integral dari kurikulum. Buku ini membahas kebutuhan praktis pendidik musik dengan menawarkan baik pembenaran yang beralasan untuk mengajar komposisi musik dan juga ringkasan dari ide-ide instruksional yang berguna dan kegiatan kelas. Buku ini dimulai dengan alasan …
Tujuan dari penelitian ini adalah memberikan penamaan model teknik proyeksi suara untuk dieksplorasi kedalam perspektif lain. Saat ini teknik proyeksi suara pada ensembel marching brass belum ada rambu-rambu secara teoretis dalam hal penamaan. Padahal jika ada, akan sangat menunjang teknik tersebut untuk dieksplorasi lebih dalam mengenai kemungkinan-kemungkinan baik ca…
Remaja merupakan masa peralihan dari usia anak menuju dewasa dengan segala persoalan dalam lingkungan masyarakat. Persoalan ini berkaitan dengan lingkungan dan juga pengekspresian keberadaan remaja di dalam lingkungannya dengan beragam cara, salah satunya melalui musik. Hadirnya berbagai jenis musik di era digital dan teknologi sangat memudahkan remaja untuk memilih musik tertentu sebagai aktua…
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peran elemen dan ekspresi musikal atau unsur musikal yang dapat mempengaruhi emosi musikal seseorang. Namun, emosi musikal seseorang dapat dipengaruhi oleh musik masih menjadi perdebatan hingga saat ini di kalangan para ahli. Maka menurut mereka masih diperlukan peneltian lebih lanjut dalam lingkungan budaya masyarakat yang beragam di dunia. Makna lantunan…
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh pengertian yang lebih komprehensif berdasarkan tradisi dan perilaku masyarakat, tentang makna teks dan aspek musikal lantunan nama eb dalam praktik ritual kematian Suku Yaghai. Hal ini dilatarbelakangi karena adanya asumsi bahwa lantunan nama eb memiliki makna bunyi yang berbeda dengan pandangan musikologi barat dalam terjadinya bunyi-bunyian …
Penggunaan model pembelajaran yang tidak tepat pada materi mencipta musik kontemporer telah memberi dampak terhadap tidak tercapainya target ketuntasan belajar siswa pada mata pelajaran seni budaya di kelas XII (SMA). Salah satu cara untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan membuat prosedural komposisi berbasis alphabet sebagai tawaran dalam membuat model pembelajaran yang fleksibel, akur…
Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan mengenai fungsi dan tujuan penggunaan musik dalam pertunjukan musikalisasi puisi, serta menjelaskan proses penciptaan musik yang dapat mendukung pemahaman isi dan makna dari puisi yang dibawakan. Permasalahan dalam penelitian ini adalah adanya pro-kontra dalam musikalisasi puisi berkaitan dengan musik yang digunakan dalam pertunjukan tersebut. Musikalis…