Buku ini dengan menarik mengarahkan pembaca untuk mendapat penjelasan jaring budaya tentang peradaban pesisir sebagai bagian penting di Asia Tenggara. Peradaban pesisir yang dimaksudkan di sini adalah kehidupan pinggiran pantai atau kompleks masyarakat pantai, yang secara khusus berada dalam kronik antara abad ke-15 hingga ke-20.Begitu menariknya kehidupan di pantai, hingga Vicker menyebutnya s…
Paradoks kebudayaan adalah bahwa kebudayaan merupakan entitas yang teramat konkrit sekaligus demikian abstrak. Ia konkrit karena sesungguhnya menyangkut apa pun yang nyaris ada dalam dunia-manusia. Demikian abstrak karena segala bentuk pewacanaan tentangnya telah berkembang menjadi begitu rumit, skeptis, dan penuh kontroversi. Siapa pun yang mengikuti perkembangan wacana kebudayaan akan melihat…
Dalam buku Serat Pustoko Rojo Purwo ini, diterangkan tata lak sana hubungan manusia dengan Tuhan, sesama dan lingkungannya secara selaras, serasi dan seimbang. Hubungan manusia dengan Tuhan adalah jumbuhing kawula Gusti, manifestasi khaliq dengan makhluknya. Hubungan manusia dengan sesamanya terungkap dengan istilah mangasah mingising budi, menciptakan tertib dunia yang berdasarkan keadilan_ so…
Dari sekian karya sastra masa kolonial, Hikayat Siti Mariah merupakan karya yang paling sering diterbitkan ulang. Sejak pertama kali terbit tahun 1910an di Harian Medan Prijaji, cerita ini telah diterbitkan ulang oleh Harian Bintang Timur tahun 1962, lalu diterbitkan lagi dalam bentuk buku pada tahun 1983 dan 2003. Penerbitan ulang itu menimbulkan berbagai pertanyaan, mulai dari apa yang menari…
Telah banyak beredar buku statistik dengan bentuk penyajian dan pendekatan yang beragam. Memang diyakini bahwa ke depan statistik mampu menjawab tantangan manajemen modern dalam menyajikan data yang tepat dan terukur secara kuantitatif. Buku ini dihadirkan untuk menjawab tantangan tersebut. Dengan Penyajian yang sistematis, cermat, dan mudah dipahami buku ini membantu penggunaannya. Apalagi den…
Memamahami bahasa tubuuh seseorang akan sangat berguna bagi anda dalam pergaulan. Bahasa tubuh atau body language tidak kalah pentingnya dengan bahasa verbal. Bahkan cendrung lebih menentukan image kita dihadapan lawan bicara.
Buku ini mengkaji peran masyarakat Banten elit maupun non-elit dalam aktifitas perdagangan. Bermacam pertukaran barang dan jasa dilakukan untuk memajukan perdagangan di sana. Banten mengolah sumber daya alamnya yang bersifat hayati maupun non-hayati, yang terdapat di perairan laut, sungai, parit maupun di lahan berupa bukit, ladang, dan pegunungan. Interaksi berlangsung antara penduduk Banten d…
Di inonesia diisiplin ilmu pertunjukandari ilmu seni rupa masih merupakan disiplin ilmu yang memerlukan uluran tangan dari disiplin ilmu ilmu yang lain dalam berbagai kebutuhan penelitian, terutama pendekatan, metode, teori, konsep sistem dan sebagainya. Perhatian dari masyarakat perguruan tinggi seni belum begitu menggembirakan sehingga indonesia lebih banyak menjadi sasaran penelitian penulis…
Pada masa kini, dunia fotografi telah berkembang jauh dari awal keberadaan kamera dan teknik pemotretan. Banyak orang yang berprofesi di bidang ini baik amatir, sekadar hobi, ataupun profesional karena pekerjaannya. Walaupun kamera digital telah banyak bermunculan, namun para fotografer masih mengakui keandalan kualitas foto kamera konvensional kelas tinggi. Oleh karena itu, buku ini hadir untu…
Kali ini Baudrillard habis-habisan sekaligus terang-terangan meyatakan ketidak sepakatannya dengan pandangan Foucault. Tidak salah jika buku yang aslinya berbahasa Prancis ini diberi judul Oublier Foucault (Lupakan Foucault). Dengan genealogi-nya, Foucault memandang kekuasaan tidak akan mati, melainkan bermatamorfosis menjadi pendisiplinan. Kekuasaan masih dipandang sebagai prinsip realitas…
Buku ini memukakan tiga metode yaitu kuantitatif, kualitatif, penelitian dan pengembangan (research and development/ R&D). Metode kuantitatif cocok digunakan untuk penelitian pada populasi yang luas, permasalahan sudah jelas, teramati, terukur, dan peneliti bermaksud menguji hipotesis. Metode penelitian kualitatif cocok digunakan terutama bila permasalahan masih remang-remang bahkan gelap, pene…
Buku ini menjadi istimewa bukan saja lantaran paling luas menguraikan sejarah film periode 1900–1950, tetapi juga ditulis oleh Misbach Yusa Biran yang sohor sebagai “ensiklopedi berjalan” film Indonesia. Ia bukan saja hadir sebagai cendekiawan pengamat dan pencatat sejarah perfilman Indonesia yang ketil, tetapi juga “saksi hidup” dan orang yang tahu “apa yang terjadi” dengan dunia…
buku karya Krisna Murti “Esai Tentang Seni Video dan Media Baru (Essays on Video Art and New Media)” dapat diartikan sebagai sejenis tulisan yang langka sekaligus penting. Salah satu sifat kelangkaan buku Krisna Murti justru ada pada tawaran pembahasan media baru – yang kita praktikkan sekaligus mencekam kita dalam hidup sehari-hari – sebagai sebuah tema yang diletakkan dalam dimensi so…
Buku ini memuat katalog literatur music musik berbahasa Indonesia yang pernah terbit di Indonesia dalam sedikitnya lima dekade (1960-an hingga 2015) yang dikemas dengan esai singkat. Untuk menemukan serentetan daftar buku musik berbahasa Indonesia yang pernah terbit di Indonesia dalam sedikitnya lima dekade (1960-an hingga 2015). Walaupun dipastikan bahwa daftar ini tidak lengkap, Namu…
Sejak awal terjadinya, ilmu antropologi didasarkan atas penelitian komparatif. Konsepsi para pendekar antropologi seperti JJ.Bachofen. L.H.Morgan,E.B.Tylor dan lain-lain, mengenai evolusi kebudayaan hanya dapat terwujud karena mereka membanding-bandingkan berpuluh-puluh kebudayaan di berbagai tempat di dunia.
Buku ini berawal dari hasil penelitian pada tahun 2006 yang kemudian disistematisasi kembali dengan beberapa tambahan. Sisi bidik pembahasannya adalah harmoni dalam budaya Jawa. Budaya Jawa dijadikan fokus kajian. Pertimbangan lain adalah untuk sosialisasi tentang budaya jawa agar menjadi referensi dalam k ehidupan di saat banyak individu gandrung pada buda barat dan idiom-idiomnya. Bahasa menu…
Metode penelitian sastra sesungguhnya merupakan bagian tak terpisahkan dari kritik sastra, sebab untuk melakukan kritik (kajian atau telaah) secara prosedural dengan hasil yang objektif, transparan, dan tidak membias (unbiased) dibutuhkan metode yang ketat (rigorous). Berkebalikan dengan pemikiran tersebut.kritik karya sastra yang ada selama ini justru lebih didominasi oleh jenis kritik sastra …
Buku Keragaman dan Perbedaan ini sangat bagus. Dalam penggunaan tata bahasa, penulis menggunakan tata bahasa yang ringan tapi memiliki bobot tertentu, sehingga pembaca dapat memahami apa yang ingin disampaikan penulis dalam buku ini. Buku Keragaman dan Perbedaan ini memang memiliki kekhasan tersendiri untuk membawa manusia pada ‘zona’ imajiner pembaca dalam mengenal peradaban manusia. Analo…
Dalam Buku ini, Dave Boyle mendedahkan Bahwa krisis yang melanda sektor media adalah kesempatan bagus untuk membawa struktur dan model kooperasi ke bidang media. Kooperasi lebih dari sekedar cerita bisnis yang sukses, ia adalah gerakan global untuk membangun dunia yang lebih baik dengan cara memberikan posisi setara kepada orang biasa untuk berbicarasertaberbagikeuntungan. Wacana media kooperas…
Kebudayaan manusia peramu memang banyak ditentukan oleh ekologi alam lingkungannya dan ketergantungan mereka pada alam itu, tetapi keimanan mereka tentu bukan hasil budaya dunia tengah tritunggal manusia ini (tubuh-jiwa-rohani). Sejak manusia berada di bumi ini,struktur eksistensinya tak pernah berubah. Fungsi masing-masing bagiannya juga tidak berubah, karena semua ini kodrat, di luar kuasa ma…
Buku ini merupakan hasil pengalaman penulis ketika bergelut di dunia drama, baik sebagai penulis naskah drama, aktor, sutradara, pengelola pertunjukan, maupu pengajar drama di berbagai kampus dan kelompok seni di masyarakat. Buku ini membahas tentang: Esensi Drama , Bahasa Drama , Sejarah Seni Peran , Teori Seni Peran , Manusia Pemeran, Badaniah Pemesan, Jiwaiah Pemeran , Intelektualitas Peme…
Sebuah karya cemerlang,mendalam,dan membangkitkan semangat. Merupakan tesis Eliade bahwa manusia kuno melihat masa depan bukan sebagai sejarah yang linear dan progresif, tetapi semata-mata sebagai serangkaian perjalanan kreatif dari arketipe primordial. Buku ini dimasudkan untuk mengkaji aspek tertentu atas ontologi kuno.
Film dengan pelbagai bentuk penayangan kini mengepung kehidupan kita. Sebagaimana buku diterbitkan untuk kita baca, film diproduksi untuk kita lihat dan dengar. Pengalaman kita ketika menikmati tayangan film menyerupai pengalaman kita pada saat menghayati bahasa. Seseorang yang berpengalaman menghayati film pasti lebih banyak melihat dan mendengar. Untuk itu kita perlu melakukan kegiatan apresi…
Pemaknaan seni selalu berubah dan seni tidak mengenal pemaknaan yang baku karena proses pemaknaannya selalu melewati suatu proses penafsiran bergantung pada kondisi sosiopsikologis si pemberi makna. Proses pemaknaan dalam epistomologi seni bukankah upaya mengapresiasi maksud kreator seni dalam sebuah karya seni, tetapi upaya pemaknaan atau apresiasi penikmay seni atas sebuah karya seni.
Luambek ( ULuambek ) adalah sebuah seni bela diri pencak silat yg dikemas dalam bentuk tarian dan di iringi dengan dampeang.cara permainannya bisa banyak dan bisa dua orang, kalau banyak bisanya dimainkan seperti membuat sebuah lingkaran disebut dengan Randai luambek, kalau dimainkan oleh dua orang.pemainnya saling berhadapan seperti orang yang bertarung silat,setiap langkah dan geraknya sama d…
Terry Eagleton pernah menulis dalam Guardian, "Beberapa penulis pasca-kolonial dapat menyaingi Homi Bhabha dalam perasaannya yang penuh kemungkinan alternatif". Dalam memikirkan kembali pertanyaan-pertanyaan tentang identitas, agensi sosial dan afiliasi nasional, Bhabha memberikan teori hibriditas budaya yang bekerja, jika kontroversial, yang jauh melampaui upaya-upaya sebelumnya oleh orang lai…
Penemuan tulisan-tulisan jaman kuno yang berasal dari bangsa Sumeria, Mesir Kuno, Yunani kuno dan lain-lain memiliki peran yang signifikan bagi generasi selanjutnya karena dapat dijadikan sebagai gambaran kehidupan di masa lalu. Peninggalan berupa dokumen kuno yang sangat berharga didukung oleh reruntuhan sisa peradaban berupa bangunan-bangunan besar yang luar biasa menjadikan rekonstruksi kehi…
Buku ini, yang pertama kali terbit dalam bahasa Jerman pada tahun 1927 dan dalam bahasa Inggris pada tahun 1965, menegaskan, bahwa liberalisme per definisi adalah doktrin tentang kebebasan yang merata dan kesempatan yang setara untuk setiap individu tanpa pengaturan, kontrol dan regulasi dari negara (berbeda dengan kolektivisme dan intervensionisme). Liberalisme juga berurusan dengan aktivitas …
Indonesia negara yang kaya sudah menjadi korban kekuasaan kaum globalis. Jangan lupa korban pertama krisis tahun 1997 (contagion effecf) justru indonesia. Anehnya sampai sekarang di pemerintahan kita masih dipakai orang-orang yang menjadi pengagun pasar bebas. Komunique KTT G20 tanggal 2 april 2009 lalu perdana menteri inggris Gordon Brown justru mengatakan “washington consesus sudah berakhir…
Pada tahun 2010 terjadi letusan Gunung Merapi yang mengeluarkan abu vulkanik mencapai 600 derajat celcius yang telah menghancurkan desa dan rumah tinggal warga sekitar. Setelah letusan tersebut masyarakat menyediakan jasa Lava Tour dan Museum Omahku Memoriku salah satu destinasi wisata di dalam Lava Tour. Museum Omahku Memoriku sebagai tempat untuk mengenang ganasnya letusan Gunung Merapi, terl…
Dalam kehidupan pasti ada kegagalan, keberhasilan, kesenangan, kesedihan, seperti ada hitam dan putih. Tragedi yang telah teralami adalah sebuah hikmah jika kita sudah mengalaminya. Layaknya sebuah dongeng yang memberi cerita beralur sebab akibat, dari kisah-kisah tersebut memberi nilai kebijakan akan hal apa yang akan kita lakukan dan bagaimana kita bersikap lebih positif layaknya pepatah, apa…
Buku ini dimaksudkan untuk merangsang pemikiran dan diskusi tentang seni yang mana secara umum seni itu masuk ke dalam kehidupan pribadi dan eksistensi kita. Pada suatu waktu ketika karya-karya referensi dan dana khusus untuk seni dengan mudah dapat dimanfaatkan, merupakan alasan utama dan tepat untuk menambahkan sejumlah buku pada subjek ini. Arah asumsi saya adalah bahwa karya-karya seni memb…
Sejak publikasi pertamanya. Kreativitas serius dengan cepat menjadi buku teks standar tentang kreativitas sesuai permintaan. Kreativitas tidak lagi menjadi masalah brainstorming kuno dan berharap bahwa ide-ide entah bagaimana akan terjadi. Sekarang ada alat formal yang dapat digunakan dengan sengaja dan sistematis. Edward de Bono, pencetus pemikiran lateral dan diakui luas otoritas internasiona…
Ilusi visual ada di sekitar kita. Misalnya, angka "S" dan "8": loop atas dan bawah nampak hampir genap. Namun membalikkan angka dan kerataan, terbukti menjadi ilusi. Buku ini adalah pengantar awam menyeluruh untuk ilusi visual, mengatur hampir semua jenis yang dikenal dalam kategori dengan satu atau dua contoh untuk menggambarkan masing-masing. Setelah dua bab singkat yang menjelaskan mekanisme…
Freud berpendapat bahwa proses pemikiran yang meyakinkan, untuk tidak mengatakan apa pun tentang karya intelektual yang disengaja, tidak dapat eksis di tengah-tengah ketidakjelasan pengalaman visual. Lebih dari setengah abad terakhir dalam urutan buku-buku tengara, Rudolf Arnheim tidak hanya menunjukkan kepada kita betapa salahnya itu, dia juga menguraikan tata bahasa dengan ketajaman luar bias…
Dalam buku ini penulis ingin berbagi tentang pergulatannya mencari dan memahami makna, yang didapatnya dari berbagai aspek kehidupan dan kesenian Pirous, termasuk latar belakang sejarah dan budayanya, serta masyarakat dan lingkungannya. Oleh karena itu buku ini tentu merupakan kontribusi yang penting kepada dunia senirupa Indonesia, khususnya pada ilmu pengetahuan senirupa, yang juga dapat dim…
Buku ini ditulis bersadarkan riset pustaka yang sangat intensif. Penulis mempersembahkan kepada pembaca suatu pengertian yang mendalam tentang musikologi dan psikologi. Karya ini adalah sebuah kontribusi yang signifikan bagi pemahaman betapa besar peranan music dalam kehidupan manusia. Buku ini mengaitkan antara music dengan aspek-aspek psikologi dan kultur secara luas. Buku ini mampu mempertaj…
Di masa lalu,juga masa sekarang, kesadaran terhadap aspek keadilan ekonomi boleh dikatakan minimal. Penyebabnya antara lain jargon-jargon yang berkibar di opini public adalah aspek ekonomi positif semata, seperti pertumbuhan ekonomi, ekspansi usaha dan konglomerasi. Gegap gempita akan hal itu sering sangat berlebihan, sampai melupakan kelemahan-kelemahan internal serta alpa untuk mengeleminirny…
Kata kunci penting Patrick Maynard di dalam bukunya yang berjudul The Engine of Visualization adalah: fotografi sebagai bentuk teknologi. Ia menjelaskan lebih lanjut, bahwa fotografi merupakan teknologi untuk mencipta gambar dengan bantuan cahaya. Dalam memahami pemikirannya itu, Maynard meminta kita untuk tidak memulainya dengan berfikir tentang gambar atau foto, namun berfikir tentang fotogra…
Buku ini merupakan buku pelajaran apresiasi kesenian pendidikan seni nusantara di sekolah umum. Orientasi utamanya pada khazanah kesenian dari berbagai budaya local. Pendekatan metodologisnya lebih mengarah kepada upaya pemahaman dan peningkatan minat terhadap aspek budaya daripada pembelajaran keterampilan teknis. Di sini kupasan kontekstual mendapat porsi cukup besar. Memakai pendekatan topic…
Permasalahan pokok penelitian ini, bagaimana patung ruang publik di kawasan masyarakat urban dapat bermakna secara estetik dengan memperhatikan aspek harmoni secara sosial, pragmatis, ekonomis, edukasi dan rekreasi. Metode penciptaan menggunakan dalam proses perwujudan karya karya tiga dimensi ruang publik ini mengadopsi teori penciptaan seni SP.Gustami (2007:329-332). Terdiri dari beberapa tah…
Khayalan tentang kebentukan makluk yang tak lazim sudah dimulai sejak penulis duduk di bangku Sekolah Dasar. Ketertarikan mengenai hal tersebut diiringi dengan kegemaran merangkai atau merakit benda-benda temuan menjadi bentuk yang baru atau yang bisa disebut dengan teknik asemblasi. Asemblasi adalah teknik merangkai objek-objek karya seni dengan sistem mengkonstruksi, merakit atau mengkombinas…
Guru Taman Kanak-Kanak yang kurang memiliki kemampuan dasar seni rupa (menggambar) yang baik seringkali mengalami hambatan dan kesulitan dalam proses belajar mengajar di dalam kelas. Guru memiliki tugas mengembangkan potensi anak melalui bahasa komunikasi yang sederhana. Karena anak-anak belum bisa membaca, maka media alternatif untuk memudahkan anak-anak memahami pelajaran adalah lewat gambar.…
Buku operation research teknik pengambilan keputusan optimum disusun untuk memenuhi bahan bacaan dari mahasiswa fakultas ekonomi, fakultas manajemen dan bisnis, terutama program studi manajemen. Buku ini disajikan secara komprehensif dengan memadukan konsep teoritik dan praktik pengambilan keputusan pada organisasi yang berorientasi laba maupun nirlaba. Materi buku ini juga berisi contoh-contoh…
Dalam buku pemikiran ini, Sennett mengeksplorasi karya pengrajin di masa lalu dan sekarang, mengidentifikasi hubungan mendalam antara kesadaran material dan nilai-nilai etis, dan tantangan menerima ide tentang apa yang merupakan pekerjaan yang baik di dunia saat ini.The Craftsman melibatkan banyak dimensi keterampilan, dari tuntutan teknis hingga energi obsesif yang dibutuhkan untuk melakukan p…
Batik geblek renteng adalah sebuah miniature dan ideologi dasar Kulon Progo. Dapat dilihat pada batik geblek renteng yang juga menggunakan motif-motif representasi lainnya mengenai Kulon Progo seperti flora dan fauna asli, serta simbol dan lambang Kulon Progo yang juga menjadi ideologi dasar. Batik geblek renteng yang dijadikan sebagai komoditi aparerl kebutuhan seragam bagi seluruh siswa TK, S…
Pola perilaku perajin keramik Dinoyo menunjukkan suatu mata rantai tindakan dalam mengkreasikan, menciptakan dan mengembangkan seni sampai terbentuknya keterampilan dan ketekunan dari proses belajar, karena keterampilan perajin membuat barang-barang merupakan warisan dari generasi ke generasi sehingga kemampuan perajin berkembang menjadi sebuah tradisi. Peran perajin tradisi memberikan upaya pe…
Permasalahan penelitian adalah bagaimana membuat karya desain melalui media buku untuk mengenalkan sejarah dan filosofi Mataram Islam yang ada pada gerobak sapi. Hal tersebut dilakukan karena kurangnya pengetahuan masyarakat tentang gerobak sapi dan kurangnya literatur tentang alat transportasi gerobak sapi. Perancangan ini bertujuan untuk melestarikan nilai, sejarah dan perkembangan gerobak sa…